Jumat, 26 Februari 2010

Perbedaan Router dan Gateway

Seringkali orang sulit membedakan antara router dan gateway.  Sebenarnya router dan gateway itu sangat jauh berbeda. Router adalah suatu perangkat jaringan yang bertugas routing paket ke jaringan lain. Atau bisa disebut juga sebuah mesin (bisa berupa desktop atau alat khusus lainnya) yang digunakan untuk mengirimkan paket-paket data dari suatu jaringan ke jaringan lain dengan melakukan filtering terhadap paket-paket yang dikirim hanya dengan protokol TCP/IP. Sebuah jaringan yang dihubungkan router dianggap berbeda sehingga tidak dapat berhubungan secara langsung. Router merupakan pengatur route paket data dan menentukan route mana yang dilewati oleh paket data. Contoh kedudukan router dapat dilihat pada gambar dibawah ini.
Gambar Router dapat dilihat di bawah ini:

Gateway adalah komputer yang digunakan untuk pengkonversi protokol antara tipe jaringan yang berbeda. Gateway merupakan gerbang untuk ke dunia luar (internet) maka semua jaringan intern keluar ke dunia luar (internet) ini melalui gateway. Sebagai contohnya, jika kita berada dalam suatu kelas, gatewat merupakan pintu utama untuk meninggalkan kelas. Maksudnya gateway adalah suatu host yang dikunjungi jika ingin keluar dari jaringan internal.
Contoh Gateway dapat dilihat di bawah ini:
Dapat dilihat dari kedua gambar tersebut memilika kemiripan dalam bentuk hardware. Namun, router dan gateway sangatlah berbeda.

3 komentar:

Agami mengatakan...

Umm.. saya masih binggung nie -.-
digambar yg pertama itu bukannya nunjukin gateways adalah sebutan untuk gabungan dari hub dan router. tapi dibawah malah dijelasin klo router dan gateway adalah hardward tunggal?

Unknown mengatakan...

makasih atas pemberitahuannya

LOVELYZ TRILOGY mengatakan...

makasih banyak min
obeng plus samsung