Senin, 15 Desember 2014

Cemburuku.

Cemburu???

Cemburu pada hal yang biasa, maka akan bernilai biasa juga...
Tetapi cemburu pada hal yang tidak biasa, akan melahirkan sesuatu yang luar biasa…

Cemburu bisa mendatangkan ghirah yang tinggi untuk memotivasi ke arah yang kita cemburuin itu, bisa saja semaksimal mungkin kita berusaha ingin mandapatkan apa kita cemburui tadi…

sangatlah wajar jika kita memiliki sifat cemburu,,,tetapi lebih cemburulah kepada hal yang baik, maka hasilnya akan baik pula,,bahkan jauh lebih baik..!!!

Cemburu untuk di Cintai Rabb kita,,,siapa yang nda mau???pasti semua mau…Beginilah aku cemburu, agar aku mendapatkan Cinta Rabbku…

Aku cemburu melihat orang-orang murajaah hafalan Al-Qur’an dimasjid, dibandingkan orang-orang mengejar diskon or sale di mall…

Aku cemburu melihat lingkaran halaqoh yang solid mengkaji ilmu Allah, dibandingkan melihat lingkaran judi atau maksiat…

Aku cemburu ketika wanita muslimah membenahi hijab mereka dengan pakaian taqwa dan mengulurkan jilbabnya sampai kebawah, dibandingkan wanita yang mempendekkan pakaiannya mengikuti trend atau mode yang sedang berkembang…

Aku cemburu ketika melihat sepasang makhluk Allah yang telah halal bergandengan tangan, dibandingkan dengan sepasang makhluk Allah yang belum halal bergandengan tangan…

Aku cemburu melihat orang-orang berlomba-lomba memperbanyak tilawah, dibandingkan orang-orang yang disibuk mengguncingkan masalah orang lain…

Aku cemburu ketika orang-orang dalam puasa sunnah, dibandingkan orang-orang yang berfoya-foya menghabiskan uang atau korupsi…

Aku cemburu ketika orang-orang bangun menyempatkan waktu di seprtigamalam untuk menemui Rabbnya dengan bercucuran air mata taubat, dibandingkan orang-orang yang menghabiskan waktunya dengan mabuk-mabukan atau dugem yang gak jelas…

Aku cemburu ketika orang-orang berlomba-lomba mengerjakan amalan sunnah, dibandingkan orang-orang yang sibuk memperhatikan penampilan mereka…

Aku cemburu melihat segerombolan orang datang ke suatu dauroh untuk mendapatkan ilmu yang bermanfaat, dibandingkan orang-orang yang sibuk membaca majalah porno atau CD/VCD porno…

Aku cemburu ketika orang-orang berbondong-bondong datang ke masjid shalat berjamaah di bandingkan orang-orang berbondong-bondong datang ke mall…

Ya Rabb…
Semoga cemburuku tidak akan pernah hilang dari hati ini, sehingga akan terus menjadi perbaikan diri untuk menjadi PilihanMu dan agar Engkau lebih mencintaiku…
Kecemburuanku ini karena aku ingin dekat denganMU ya Rabbku…
Semoga aku termasuk orang-orang yang beruntung…
Kecemburuan bukan tidak ada alasan yang jelas, karena aku ingin mendapatkan cinta Rabbku dan semoga aku menjadi orang yang zuhud terhadap sesuatu…

0 komentar: